kampung cisitu

#

Oneng Diincar Partai Besar


Politisi PDIP Rieke Dyah Pitaloka diincar sejumlah partai besar untuk dipasangkan dengan bakal calon gubernur mereka dalam Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2013.

Salah satu partai besar yang mengincar anggota Komisi IX DPR itu adalah Partai Demokrat yang kemungkinan besar akan mengusung Dede Yusuf sebagai cagub mereka. Pengalaman Dede Yusuf sebagai Wakil Gubernur Jabar saat ini dan popularitasnya sebagai mantan artis, menjadi salah satu pertimbangan utama.


PDIP Jawa Barat pun memberikan tawaran kepada Demokrat untuk mengusung paket cagub-cawagub Dede Yusuf-Rieke Dyah Pitaloka. Duet politisi mantan artis ini diyakini amat potensial mendulang suara dari warga Jawa Barat.

“Dede Yusuf bisa saja dengan Oneng (panggilan Rieke ketika membintangi serial komedi Bajaj Bajuri),” kata Ketua PDIP Jabar, Rudi Harsa Tanaya. Menurutnya, saat ini PDIP belum memberikan keputusan final soal Pilgub Jabar, apakah mereka hendak berkoalisi untuk posisi cagub atau cawagub, atau bahkan mengusung paket cagub-cawagub sendiri.
“Kami masih bebas. Keputusan akhir ada di tangan Ketua Umum PDIP. Kalau pun saat ini banyak tawaran masuk dari partai lain, ya kami komunikasi dengan mereka,” kata Rudi di Gedung DPRD Jabar, Selasa 1 April 2012.
Rudi menyatakan, partai-partai lain di luar Demokrat yang mengincar Rieke memang mempertimbangkan popularitas si “Oneng” sebagai faktor utama.“PKS yang mengusung Gubernur Ahmad Heryawan maju kembali, dan Golkar yang mengusung Ketua DPD Golkar Irianto, ingin menggaet Rieke karena alasan popularitas, supaya bisa menyaingi popularitas Dede Yusuf,” ujarnya.
Oleh karena itu menurutnya, apabila Dede Yusuf dan Rieke dipasangkan, hasilnya akan luar biasa. Rieke sendiri berterima kasih atas sejumlah apresiasi sejumlah partai besar di Jabar terhadap dirinya. Namun ia mengaku saat ini masih fokus pada tugasnnya sebagai anggota DPR.
“Saya siap saja. Apapun keputusan partai akan saya laksanakan,” ujar Rieke.

Sumber viva
Share:

Related Posts:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditunggu partisipasinya

-271 hari -20 jam -19 menit -51 detik
Hari Raya Iedul Adha 1445 H

17 Juni 2024

Komentar

kailasgaffey commented on 8 menjelang hari kemenangan: “Sports Betting - MapyroBet 출장안마 the moneyline casinosites.one from 1:25 PM to 11:00 PM. See…”
haishaberkorn commented on kilas balik artikel 2014 bagian pertama: “Online Casino UK 2021Online 유니벳 casino UK. 벤 델핀 Get the best odds, highest limits and online casino…”
Unduh video Youtube dengan cepat, konversikan Youtube ke mp3 commented on kode kode pada kartu keluarga: “Unduh video Youtube dengan cepat, konversikan Youtube ke mp3”
Anonymous commented on kode kode pada kartu keluarga: “Maaf mau nanya, klo status hubungan dalam keluarga d tulis "lainnya" itu artinya apa ya ?…”
Daniel Rudy commented on celengan dari kaleng bekas: “kadang celengan yang sudah di buat malah tidak terpakai....”
Scr888 Malaysia commented on alat deteksi dini tsunami masih: “If live22 you could live 22 message me with any live22 Malaysia hints & tips on how you made…”

Popular Posts

Recent Posts

  • Data Pendidikan PAUD Sukamulya
  • Selamat jumpa lagi dengan sukamulya blog, mohon maaf saya baru bisa ... read more
  • Sosialisasi Perda Kemitraan Bidan dan Paraji
  • Kesehatan sangatlah penting lebih-lebih kesehatan untuk Ibu Hamil (bumil), ... read more
  • Data Penduduk Desa Sukamulya
  • Selamat pagi menjelang siang, jumpa kembali bersama sukamulya blog semoga ... read more
  • PP 43 Tahun 2014 Bagian Dua
  • Pada edisi jum'at 12 Desember 2014 dimana saya menulis seputar PP 43 Tahun ... read more
  • Potensi
  • Potensi Desa terbagi kepada 5 potensi umum : 1. Potensi Umum yang ... read more
    Recent Posts Widget

    Data Lengkap

    Data Lengkap
    #