kampung cisitu

#

Terminal BUS Sukabumi di Padati Penumpang


Ribuan pemudik, baik yang dari dalam maupun luar kota, terus memadati terminal bus Sukabumi, dan hari ini mencapai sekira 1.500 orang.
“Penumpang atau pemudik sudah mulai berdatang ke terminal bus, namun belum ada peningkatan yang signifikan,” ujar Kepala Unit Pelayanan Teknis (UPT) Terminal Kota Sukabumi kelas IA, Yusuf Chaery


Menurut Yusuf, puncak peningkatan jumlah penumpang yang menggunakan jasa angkutan umum bus akan terjadi pada H-3 sampai H-1 Lebaran, diperkirakan pada hari tersebut jumlah penumpang bisa mencapai 4.500 orang.
Mayoritas tujuan pemudik dari Sukabumi, menurut dia, ke wilayah barat dengan jurusan angkutan kota dalam provinsi (AKDP) seperti Bandung, Sumedang, Cirebong, Tasikmalaya, Pangandaran dan lain-lain.
“Untuk yang datang ke terminal Sukabumi mayoritas dari Jakarta,” ujarnya.
Selain itu, dikatakannya, jumlah warga yang mudik dengan bus akan bertambah sekitar lima persen dari tahun lalu, atau  tahun ini jumlah penumpang diperkirakan bisa mencapai 57.000 orang.
Namun demikian, ia mengemukakan, terlihat pula kecenderungan penurunan jumlah pemudik melalui terminal Sukabumi.
“Penurunan ini karena semakin banyaknya angkutan umum darat ditambah dengan adanya sarana angkutan kereta api, dan banyak pemudik yang memilih menggunakan kendaraan pribadi, khususnya roda dua,” kata Yusuf.
Pelaksana Tata Usaha UPT Terminal Kota Sukabumi kelas IA, Jumyati, mengatakan bahwa untuk persiapan pihaknya telah menyiapkan 478 armada bus dengan cadangan sebanyak 35 armada. Selain itu, armada yang disiapkan untuk mengangkut penumpang seluruhnya laik operasi.
“Namun, kami juga tetap melakukan pemeriksaan terhadap kelaikan setiap armada bus, dan mengimbau kepada penumpang agar tidak membawa barang di luar kemampuan dan jangan menggunakan perhiasan yang terlalu mencolok serta tidak menerima makanan dan minuman dari orang yang tidak dikenal,” katanya.
Pihaknya juga berkoordinasi dengan tim petugas keamanan gabungan, dari TNI, Polri, Dishub Kota Sukabumi, organisasi masyarakat dan anggota Pramuka. Keamanan pun terus diperketat untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada setiap pemudik.

Sumber bisnis jabar
Share:

Related Posts:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditunggu partisipasinya

Komentar

kailasgaffey commented on 8 menjelang hari kemenangan: “Sports Betting - MapyroBet 출장안마 the moneyline casinosites.one from 1:25 PM to 11:00 PM. See…”
haishaberkorn commented on kilas balik artikel 2014 bagian pertama: “Online Casino UK 2021Online 유니벳 casino UK. 벤 델핀 Get the best odds, highest limits and online casino…”
Unduh video Youtube dengan cepat, konversikan Youtube ke mp3 commented on kode kode pada kartu keluarga: “Unduh video Youtube dengan cepat, konversikan Youtube ke mp3”
Anonymous commented on kode kode pada kartu keluarga: “Maaf mau nanya, klo status hubungan dalam keluarga d tulis "lainnya" itu artinya apa ya ?…”
Daniel Rudy commented on celengan dari kaleng bekas: “kadang celengan yang sudah di buat malah tidak terpakai....”
Scr888 Malaysia commented on alat deteksi dini tsunami masih: “If live22 you could live 22 message me with any live22 Malaysia hints & tips on how you made…”

Popular Posts

Recent Posts

  • Data Pendidikan PAUD Sukamulya
  • Selamat jumpa lagi dengan sukamulya blog, mohon maaf saya baru bisa ... read more
  • Sosialisasi Perda Kemitraan Bidan dan Paraji
  • Kesehatan sangatlah penting lebih-lebih kesehatan untuk Ibu Hamil (bumil), ... read more
  • Data Penduduk Desa Sukamulya
  • Selamat pagi menjelang siang, jumpa kembali bersama sukamulya blog semoga ... read more
  • PP 43 Tahun 2014 Bagian Dua
  • Pada edisi jum'at 12 Desember 2014 dimana saya menulis seputar PP 43 Tahun ... read more
  • Potensi
  • Potensi Desa terbagi kepada 5 potensi umum : 1. Potensi Umum yang ... read more
    Recent Posts Widget

    Data Lengkap

    Data Lengkap
    #